KEGIATAN SAPRAHAN DI AULA KECAMATAN PONTIANAK KOTA
Pada 27 Oktober 2025, telah dilaksanakan Kegiatan Saprahan bertempat di Aula Kecamatan Pontianak Kota. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh kelurahan yang berada di wilayah Kecamatan Pontianak Kota.
Saprahan merupakan tradisi makan bersama khas masyarakat Kalimantan Barat yang sarat dengan nilai kebersamaan, kekeluargaan, dan gotong royong. Dalam kegiatan ini, seluruh peserta duduk dan makan bersama sebagai simbol persatuan tanpa sekat jabatan maupun perbedaan.
Kegiatan makan saprahan bersama ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antarpegawai kelurahan, memperkuat koordinasi, serta menumbuhkan rasa kebersamaan dalam menjalankan tugas pelayanan kepada masyarakat. Suasana keakraban dan kekeluargaan terlihat selama kegiatan berlangsung.
Melalui kegiatan Saprahan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin harmonis antar seluruh kelurahan di Kecamatan Pontianak Kota, sehingga dapat mendukung terciptanya kerja sama yang solid dalam mewujudkan pelayanan publik yang lebih baik.